top of page
Inge Dhamanti, S.KM., M.Kes., M.PH., PhD.jpeg

Inge Dhamanti, SKM, MKes, MPH, PhD

Inge Dhamanti adalah seorang asisten profesor di Departemen Kebijakan dan Administrasi Kesehatan, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas AIrlangga yang berdedikasi untuk meningkatkan keselamatan pasien di Indonesia. Dia merupakan salah satu pendiri Pusat Riset Keselamatan Pasien dan terlibat di dalam berbagai proyek, termasuk pengembangan prototipe EMR (Electronic Medical Record), analisis data keselamatan pasien, dan menciptakan aplikasi checklist bedah. Kontribusi Inge juga mencakup inisiatif-inisiatif internasional, dan menjadi pengajar dalam "Research Class" di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga. 

IMG_4763.JPG

Taufik Rachman, SH, LLM, PhD

Dr Taufik merupakan lulusan dari Victoria University Australia pada tahun 2016 dan memiliki latar belakang dalam bidang korupsi/ hukum. Namun, dia sangat prihatin dengan keselamatan pasien selama perawatan di rumah sakit, sehingga dia mengabdikan waktunya untuk membantu Pusat Riset Keselamatan Pasien dalam menganalisis regulasi terkait keselamatan pasien, dengan memastikan transparansi dan akuntabilitas dari proyek yang didanai.

IMG_5642.JPG

Muhammad Ardian C.L, dr. SpOG, M.Kes

Ardian adalah seorang konsultan dan dokter spesialis kandungan dan kebidanan yang memiliki fokus dalam perawatan ibu hamil. Dia menjabat sebagai kepala PONEK dan manajer layanan medis di Rumah sakit UNAIR. Dia bertanggung jawab dalam menyusun kebijakan kesehatan ibu di Kementrian Kesehatan. Ardian berkeinginan untuk bergabung dengan Pusat Riset Keselamatan Pasien untuk mengatasi isu-isu keselamatan pasien di rumah sakit dengan efektif.

IMG_5643.JPG

Elida Zairina, S.Si, MPH, PhD, Apt.

Dr. Elida memiliki latar belakang di bidang farmasi dan kesehatan masyarakat. Dia menyelesaikan program doktor (PhD) dan pascadoktoralnya di Universitas Monash, Australia. Dr. Elida mengajar Keselamatan Obat di Fakultas Farmasi dan sangat antusias untuk mengaplikasikan teori ke dalam praktik guna mengatasi masalah insiden terkait obat di rumah sakit atau layanan kesehatan utama (primary health care).

bu rista.png

Rista Fauziningtyas S.Kep. Ns., M.Kep.

Rista Fauziningtyas, seorang dosen di Universitas Airlangga, Indonesia, sedang menempuh program Doktor dalam bidang Kedokteran di Universitas Malaya. Dengan pengalaman lebih dari satu dekade di bidang gerontologi, budaya keselamatan keperawatan, dan keperawatan komunitas, dia juga menjabat sebagai sekretaris untuk Ikatan Perawat Gerontik Indonesia di Jawa Timur dan merupakan anggota dari Kelompok Penelitian Pusat Keselamatan Pasien. Artikel-artikel ilmiah Rista telah dipublikasikan di jurnal-jurnal internasional bergengsi, dan beliau aktif sebagai reviewer untuk jurnal-jurnal nasional dan internasional terkemuka.

dr. Nanda.jpeg

Nanda Aulya Ramadhan, dr., M.Kes

Nanda adalah eorang dokter dan master administrasi rumah sakit lulusan Unair. Memiliki beberapa tahun pengalaman sebagai praktisi manajemen rumah sakit, terutama di departemen keuangan, penelitian, dan perencanaan. Selama 3 tahun, aktif berpartisipasi dalam Hospital Management Asia Award dan mendapatkan penghargaan. Saat ini mengkhususkan diri dalam kedokteran fisik dan rehabilitasi, mengikuti berbagai kursus di dalam dan luar negeri.

bu ika.png

Ika Nur Pratiwi, S.Kep.Ns., M.Kep

Ika Nur Pratiwi adalah seorang dosen di Fakultas Keperawatan, Universitas Airlangga, dengan fokus pada keperawatan medis bedah. Saat ini, Ia juga menjabat sebagai sekretaris Komite Etika Penelitian Kesehatan di Fakultas Keperawatan, Universitas Airlangga. Ia juga aktif berkolaborasi dalam melakukan penelitian dan pelayanan masyarakat di bidang keselamatan pasien dalam keperawatan penyakit kronis, terutama untuk pasien yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit atau memerlukan perawatan di rumah.

Ida Nurhaida-recent.jpeg

Dr. Ida Nurhaida, ST., MT

Ida Nurhaida adalah seorang dosen di Universitas Pembangunan Jaya, Indonesia, dengan fokus Pembelajaran Mesin, Ilmu Data, Komputasi Jaringan, Metodologi Penelitian, dan Manajemen Sistem Informasi. Penelitiannya yang beragam di bidang Kecerdasan Buatan telah memberikan kontribusi signifikan, termasuk studi tentang klasifikasi pengobatan pasien dan tantangan dalam mengimplementasikan Daftar Periksa Kesiapan Rumah Sakit Organisasi Kesehatan Dunia untuk COVID-19 di rumah sakit-rumah sakit Indonesia. 

WhatsApp Image 2023-07-10 at 09.44.43 (1).jpeg

Syifa'ul Lailiyah, S.KM., M.Kes

Syifa’ul Lailiyah adalah seorang dosen kesehatan masyarakat SIKIA Universitas Airlangga sejak tahun 2015. Dia mempunyai passion pada patient safety dan manajemen kesehatan. Dia bergabung di Pusat Riset Keselamatan Pasien sejak tahun 2020. Dia aktif diberbagai seminar, workshop, pelatihan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Diansanto-Prayoga-S.KM_.-M.Kes_-500x500.jpg

Diansanto Prayoga, S.KM., M.Kes

Diansanto adalah seorang dosen kesehatan masyarakat SIKIA Universitas Airlangga sejak tahun 2015. Dia memiliki ketertarikan pada bidang analisis kebijakan, manajemen dan organisasi, serta kebijakan kesehatan dan administrasi. Dia aktif mengikuti berbagai seminar, workshop, pelatihan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. 

Tim Kami

Tentang Kami

Misi Kami

     Center for Excellence for Patient Safety and Quality (CoE-PSQ) dikembangkan dari Pusat Riset Keselamatan Pasien yang berdiri sejak 2018. Sejak didirikan, CoE-PSQ berperan aktif dalam meningkatkan awareness terkait keselamatan pasien melalui campaign di media sosial, webinar, pelatihan, pendampingan, dan edukasi kepada pasien, masyarakat dan tenaga kesehatan di berbagai pelayanan kesehatan.

     CoE-PSQ berupaya memberikan solusi terkait masalah kualitas dan keselamatan pasien dengan pendekatan sociotechnical system approach yang mengintervensi tools and technology, task, organizational condition include culture and law/policy. Melalui CoE-PSQ, Indonesia dapat meraih standar mutu dan keselamatan pasien yang setara dengan negara maju lainnya.

        Hal ini akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Indonesia, yang akan mendapatkan akses lebih baik ke perawatan kesehatan yang aman dan berkualitas

  1. Untuk memberikan edukasi tentang keselamatan pasien secara gratis bagi tenaga kesehatan dari berbagai profesi dan tingkat, serta masyarakat.

  2. Untuk melakukan penelitian lintas disiplin dalam bidang keselamatan pasien

  3. Untuk berkolaborasi dengan layanan kesehatan guna meningkatkan pelayanan.

  4. Untuk menjalin kemitraan dan kerja sama dengan organisasi nasional dan internasional

  5. Untuk menerbitkan artikel-artikel keselamatan pasien di tingkat lokal dan internasional

bottom of page